411 Peserta Calon PPS Ikuti Seleksi Tertulis CAT
transdepok.com – Saat ini KPU Kota Depok sedang melaksanakan tahapan Pilkada, yaitu rekrutmen Calon Anggota PPS yang akan bertugas dalam penyelenggaraan Pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Depok Tahun 2020 di seluruh Kelurahan di Kota Depok.
411 peserta calon PPS, Rabu (4/03/2020) ikuti seleksi tertulis dengan metode Computer Assisted Test (CAT) yang bertempat di Fasilkom UI Depok
Ketua KPU Kota Depok Nana Shobarna, mengatakan.bahwa seleksi ini dilakukan dua sesi. Sesi I jam 09.00 – 10.00 dan.Sesi II jam 10.30 – 11.30
“Peserta yang mengikuti seleksi tertulis dengan metode CAT, adalah peserta yang telah lulus seleksi administratif.” papar Nana
Nantinya akan dipilih 6 calon PPS untuk masing-masing kelurahan, 3 diantaranya cadangan
92 views