Gedung Pramuka Kota Depok akan Diresmikan Wali Kota Depok

transdepok.com – Akhirnya pada tahun ini, Kota Depok mempunyai Gedung Pramuka dengan telah selesainya Pembangunan dan Penataan Lingkungan Gedung Pramuka Kota Depok yang berlokasi di GDC Kota Depok

Rahmat, General Affair dari PT Sarjis Agung Indrajaya mengatakan Alhamdulillah pembangunan Gedung Pramuka Kota Depok telah selesai kami kerjakan

“Walaupun dengan banyak halangan, akhirnya kami bisa menyelesaikan Pembangunan Gedung Pramuka Kota Depok” papar Rahmat kepada transdepok.com, Kamis (09/01/2020)

Untuk pekerjaan intinya sudah selesai, adapun masih adanya pelaksanaan kegiatan di lapangan itu hanyalah pekerjaan tambahan saja

Rahmat juga menambahkan bahwa rencananya peresmian Gedung Pramuka Kota Depok akan dilakukan oleh Wali Kota Depok

Perlu diketahui bahwa Pembangunan dan Penataan Lingkungan Gedung Pramuka Kota Depok dilaksanakan oleh PT Sarjis Agung Indrjaya dengan anggaran Rp 5.502.323.330,85 dari APBD Kota Depok TA 2019 melalui Dinas Perumahan dan Pemukiman (Disrumkim) Kota Depok

Loading