Wali Kota Depok Lakukan Rotasi 109 Pejabat di Lingkungan Pemkot Depok

transdepok.cim – Untuk mengisi posisi Jabatan Tinggi Pratama, Jabatan Administrator, dan Jabatan Pengawas, sebanyak 109 Pejabat Pemerintah Kota Depok, Jumat (03/01/2020) dilantik Walikota Depok, di aula teratai, Balaikota Depok

Walikota Depok, mengatakan bahwa otasi, mutasi, ataupun promosi merupakan bagian dari kebutuhan organisasi, sebab apabila tidak diisi dengan aparatur yang loyal, profesional, serta memiliki kompetensi akan menimbulkan permasalahan teknis, sekarang sudah terisi semuanya

“Untuk itu saya minta mereka harus mampu bekerja keras, bersinergi dengan masyarakat untuk melakukan percepatan pelaksanaan program kegiatan yang telah di Canangkan,” papar Walikota.

Perlu diketahui bahwa yang diambil sumpah antara lain Jabatan Tinggi Pratama (JTP) sebanyak 2 orang, Jabatan Administrator 17 orang, dan Jabatan Pengawas sebanyak 90 orang.

Untuk Direktur RSUD Kota Depok kini dijabat oleh dr Devi Mayora, Sekretariat DPRD Kota Depok Kania Parwati dan Kadisdagin.Depok sekarang dijabat oleh Zamrowi yang sebelumnya menjabat Sekretariat DPRD Kota Depok

Hadir dalam acara tersebut Wakil Walikota H. Pradi Supriatna, Sekda, Kepala BKPSDM Kota Depok Supian Suri, para OPD dan para Camat.

Loading